"Hendaknya kita menyadari bahwa musibah yang menimpa kita bukanlah untuk memusnahkan kita, sesungguhnya kehadiran musibah tersebut hanyalah untuk menguji sampai dimanakah kesabaran kita"(Ibnu Qayyim). Roda kehidupan tak pernah berhenti berputar. Setiap manusia selalu mengalami perputarannya. Saat duka menghampiri, janganlah bersedih..yakinlah bahwa bahagia akan segera menghampirimu. Sesungguhnya kehidupan ini selalu indah bila kita pandai bersyukur dan mencari hikmah dalam setiap kejadian.
Saturday, July 19, 2008
Belajar Menjadi Daun...
Malem minggu ga ada kerjaan, ga ada temen yg ngajak jalan. Hiks..sedihnya. Jadinya nangkring di depan komputer aja. Buka YM,..temen2 ga ada yang OL. Pada prepare buat malem mingguan kali yee..?Akhirnya browsing lagi deh. Ubek2 FS-nya temen2. Alhamdulillah bisa nemuin inspirasi. Salah satunya adalah kalimat : "Belajar menjadi Daun...". Kata-kata ini aku dapat dari masnya temen baruku (Liat blognya "Mas Yusuf"). Makna menjadi Daun adalah: "saat hidup menyejukkan, saat mati, kering menyatu tanah menjadi pupuk".. Kalimat yang sederhana tapi inspiratif. Andaikata semua manusia mau belajar menjadi Daun..pasti dunia ini akan menjadi "sejuk"..
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment